Pahatan berukuran raksasa dibuat di Black Hill, South Dakota, AS barat tengah. Karya itu termasuk patung - patung terbesar di dunia. Pahatan - pahatan itu menonjol pada sebuah jurang karang granit yang disebut Mount Rushmore, 40 kilometer di tenggara Rapid City. Karya itu menggambarkan empat presiden AS, yaitu George Washington, Thomas Jefferson, Theodore Roosevelt, dan Abraham Lincoln. Empat kepala berukuran raksasa itu tingginya kira - kira 18 meter dan terlihat dari jarak 97 kilometer. Secara keseluruhan kelompok itu dikenal sebagai Mount Rush - more National Memorial.
Patung peringatan itu dirancang oleh pemahat Amerika, Gutzon Borglum. Pembuatannya dimulai tahun 1927 dan berlangsung hingga tahun 1960-an.
Untuk memotong permukaan karang para pekerja menggunakan bor dan dinamit. Untuk memudahkan pekerjaan, mereka menggunakan model wajah kecil.
Terima kasih sudah membaca dan semoga bermanfaat dan menambah wawasan bagi pembaca.
No comments:
Post a Comment